Daerah-daerah One Piece

INI DIA DAERAH-DAERAH YANG ADA DI ONE PIECE

 

1.East Blue
East Blue adalah lautan timur yang menjadi setting pertama para kelompok bajak laut topi jerami. Daerah East Blue juga menjadi asal bajak laut hebat seperti Gol D. Roger, juga kelompok bajak laut Topi Jerami kecuali Sanji, Robin dan Chopper.

Berikut adalah tempat-tempat di East Blue:

1.Desa Fuusha
Pulau ini muncul di awal cerita . ini adalah pulau asal Luffy dan Ace. Di desa Fusha, pernah disinggahi oleh Shanks. Luffy tinggal disini bersama Garp, kakeknya. Setelah Garp pergi, Luffy diasuh oleh orang disekitarnya seperti sang kepala desa dan pemilik bar Makino

2. Desa Shimoshiki
Muncul pada masa lalu Zoro, dimana dia belajar berlatih pedang dan bertarung melawan Kuina.Di sini juga ia mempunyai janji kepada temanya kuina yang telah meninggal unutk menjadi ahli pedang terkuat di dunia.

3. Kota Shell
Pulau ini muncul pada saat luffy ingin menyelamatkan zoro yang sedang ditahan. Pulau ini juga sebagai pangkalan angkatan laut dimana pangkalan ini dipimpin oleh Mayor Morgan.Disini juga luffy bertemu dengan kobi dan helmeppo yang bercita – cita menjadi prajarit angkatan laut yang kuat.Helmeppo merupakan anak dari Mayor Morgan.

4. Kota Orange
Pulau ini muncul pada cerita Buggy. Kota Orange yang berada dalam pulau ini sudah ditinggalkan oleh penduduk karena mengungsi dari serangan Buggy. Disini juga luffy bertarung dengan buggy,dan mengajak nami menjadi anggota bajak lautnya.

5. Hutan Pengadilan
Tempat ini muncul setelah cerita Buggy, Luffy dan Nami mengunjunginya. Tempat ini dihuni oleh hewan-hewan aneh seperti hasil persilangan. Tempat ini dijaga oleh Gaimon, orang yang terjebak dalam peti dan berambut hijau keriting.

6. Desa Syrup
Desa ini muncul pada cerita Kuro. Desa ini sangat tenang dan Usopp lah yang selalu membuat ribut desa ini.Di tempat ini juga luffy berhasil mengalahkan kuro dan komplotanya seperti jango, yang ingin membunuh kaya,teman usopp.Akhirnya kaya memberikan kapal untuk bajak laut topi jerami dengan nama’Going Merry’.Disini juga tinggal Ninjin,Tamanegi dan juga p-man yaitu anak buah dari Usopp

7.Restoran Baratie
Restoran terapung ini muncul pada cerita Baratie. Restoran ini didirikan oleh Zeff, sang pemilik dan Sanji. Tempat ini diserang oleh armada bajak laut Krieg dan juga didatangi Mihawk yang bertanding melawan zoro,yang akhirnya zoro kalah dalam pertempuran ini,hingga dia terluka parah.Luffy juga berhasil mengalahkan Don krieg.Luffy juga berhasil mendapat koki untuk menjadi anggotanya yaitu Sanji.Disini juga tinggal Zeff

8. Pulau Commi
Pulau ini adalah setting utama cerita Arlong. Desa-desa di pulau ini telah diperas oleh Arlong. Arlong membangun Kekaisaran Arlong disini. Desa ini adalah desa kelahiran Nami.Disini juga luffy berhasil mengalahkan manusia ikan Arlong.Disini tinggal nojiko,genzo,chabo.

9.Logue City
Pulau ini disebut juga pulau awal dan akhir. Karena di sinilah sang raja bajak laut lahir dan juga dieksekusi. Disini ada pangkalan angkatan laut milik kapten Smoker. Ketika Luffy datang ke sini, dia dijebak oleh Buggy dan hendak dieksekusi di tempat yang sama dengan Gold Roger dieksekusi. Tetapi gagal karena disambar petir dan tiba-tiba terjadi badai. Mungkin karena ada Dragon di kota ini. Kota ini juga adalah kota terakhir di East Blue untuk mencapai Grand Line. Nama Logue berasal dari kata "Prologue" dan "Epilogue" yang juga berarti awal dan akhir sebuah cerita.

10.Negara Bridgetop(Serigala Tequila)
Ini adalah negara pemukiman tenaga kerja,yang bekerja untuk membangun sebuah jembatan besar yang menghubungkan 2 pulau,jembatan itu telah dibangun selama 700 tahun,namun belum selesai sampai sekarang,Robin sampai kesini karena diterbangkan oleh kuma.

2.South Blue

Belum ada informasi yang jelas tentang belahan bumi ini. Sekitar 200 tahun yang lalu, ada kebiasaan melapisi gigi dengan ter dikalangan pelaut di South Blue. Sekarang, South Blue kelihatannya adalah tempat produksi senjata-senjata terbaik. Revolver milik Mr.5 diproduksi di sini.

1.Bliss Kingdom
Muncul di buku sejarah milik Robin. Robin menjelaskan kalau Bliss Kingdom memiliki kapal Ekspedisi Saint.Bliss. Masih belum diketahui apakah Bliss Kingdom masih ada atau tidak.

2.Pulau Karate
Diceritakan oleh Jerry sang pemimpin CP6 kalau Pulau Karate adalah pulau kelahirannya. Di sini banyak pendekar beladiri hebat.

3.Pulau Harta Karun(Kerajaan Torino)
Choper jatuh kesini karena diterbangkan oleh kuma,Choper jatuh di sarang burung raksasa,Namun ia jatuh kembali kebawah dan akhirnya ditangkap oleh orang dan dikira Rakun,dan mereka akan membuat choper rakun rebus.Beberapa orang menyebutkan ini adalah pulau dimana burung- burung mengatur laki- laki .

3.North Blue
Belum ada informasi jelas tentang belahan bumi ini. Sanji dan kelompok bajak laut Bellamy berasal dari sini. Kisah tentang Mombrand Norland si pembohong juga sangat terkenal disini.

1.Lynell Kingdom
Muncul pada cerita masa lalu Skypiea. Kerajaan ini ada 400 tahun yang lalu. Kapal ekspedisi bernama Lynell K.D pimpinan Mombran Norland berhasil menjelajah Grand Line dan pulang ke sini.

3.West Blue

Belum ada informasi jelas tentang belahan bumi ini, tetapi muncul pada masa lalu Nico Robin. West Blue juga kampung halaman para pendekar hebat seperi Shanks, Mr.1 atau Daz Bones dan Laffite. Spesies ikan paus raksasa seperti Laboon juga ada disini.

1.Pulau Ohara
Adalah tempat yang muncul pada masa lalu Robin. Pulau ini juga sebagai tempat kelahiran Robin. Menurut informasi, Ohara telah hancur sepenuhnya oleh Buster Call.Disini dulunya ada perpustakaan besar dan para arkeolog yang meneliti teka – teki ponegliph,namu semuanya hancur oleh Buster Call.Disini juga dijumpai ibu dari Nico Robin yaitu Nico Olivia dan Laksamana angkatan laut ,teman dekat Robin Haguar D Sauro.


4.Grand Line

1.Reverse Mountain(Tanjung Kembar)
Tempat ini adalah mercusuar setelah memasuki Grand Line. Tempat ini dijaga oleh kakek Crocus dan Laboon, ikan paus yang sedang menunggu “sahabatnya”.yang ternyata adalah brook.Di dalam perut laboon pula luffy bertemu dengan Miss Wedenesday(vivi) dan mr.8(igaramu) yang ternyata sedang menyamar menjadi anggota Baroque Works.
Di tempat inilah para pelaut atau bajak laut harus mengatur log pose dan menentukan garis pelayarannya.

2.Pulau Kaktus
Pulau ini adalah rute Grand Line yang dipilih oleh Luffy. Di pulau ini ada kota bernama Whiskey Peak yang kelihatannya ramah terhadap bajak laut, tetapi ditujukan untuk membereskan mereka karena kota ini adalah sarang pemburu hadiah dari anak kecil sampai orang tua.
Disini adalah sarang dari organisasi baroque works.Di tempat ini pula luffy bertarung dengan mr 5,Miss Valentine,Miss Monday.

3.Little Garden
Pulau ini adalah pulau tanpa penduduk, dan masih berada di zaman prasejarah. Disini hidup 2 orang raksasa yang terus bertarung selama 100 tahun, yaitu Dory dan Burogy yang berasal dari Elbaf.Keseluruhan pulau ini adalah hutan dengan hewan-hewan seperti dinosaurus.
Di tempat ini pula luffy bertarung dengan Mr 3 dan Miss golden week .Mr 3 dengan kekuatan buah doru – doru nya mampu membuat kacau balau pertahanan topi jerami.
Di tempat ini juga Miss All Sunday(Nico Robin)memberikan eternal pose kepada luffy untuk pergi ke pulau Nanimonai.Karena di little garden harus menunggu selama 100 tahun agar log pose mengarah ke pulau selanjutnya.

4.Nanimonai
Pulau ini juga tidak berpenghuni, hanya seekor ikan mas raksasa. Miss All Sunday memberikan Eternal Pose kepada topi jerami untuk pergi ke pulau ini dan mengubah rute perjalanan mereka.

5.Kerajaan Drum
Pulau ini adalah pulau musim dingin. Disinilah topi jerami bertemu Chopper dan mengajaknya agar mau menjadi anggota bajak laut topi jerami. Pulau ini adalah sebuah kerajaan seperti Alabasta dan terkenal akan ilmu kedokterannya.
Raja dari Drum Kingdom adalah Wapol, yang bertendak semena-mena dan akhirnya kabur dari pulau karena Kurohige menyerang pulau ini.
Sekarang Drum ada dibawah pemerintahan raja Dalton dan berganti menjadi kerajaan Sakura. Lambang negara ini adalah lambang bajak laut, dengan demikian dapat dipastikan kerajaan Sakura tidak masuk tatanan pemerintahan World Government.

6.Kerajaan Alabasta
Kerajaan ini diperintah oleh raja Cobra dan pemberontakan selalu mewarnai negeri ini.Pemberontakan itu dipimpin oleh Kozza ,teman masa kecil vivi.
Negeri ini adalah negeri yang terlibat konflik akibat hujan. Rakyat hanya menginginkan hujan dan mereka menganggap kalau raja yang mencuri hujan akibat Dance Powder. Padahal dalang dibalik semua ini adalah Crocodile dan organisasi militernya, Baroque Works.
Pulau ini adalah setting utama cerita Alabasta. Di pulau ini hujan tidak pernah turun selama tiga tahun. Tempat yang ada di pulau ini:
Kota Oasis Katorea: Kota ini terletak disebelah timur Nanohana. Kota ini adalah markas pemberontak yang bersiap untuk menyerang Alubarna
Kota Pelabuhan Nanohana: Kota pelabuhan selatan tempat anggota topi jerami datang. Di saat yang sama juga datang angkatan laut pimpinan Smoker dan kakak Luffy, Ace.Ace juga membantu Luffy dalam melawan smoker dan asistenya Tashigi. Nanohana terkenal dalam pembuatan parfumnya.
Kota Hijau Erumaru: Kota ini dulunya adalah kota yang subur karena terletak di delta sungai Shandora. Sekarang hanya tinggal puing-puing, tulang dan tumbuhan layu.
Kota Judi Rainbase: Tempat ini juga termasuk oasis. Di tengah danau di sini, ada sebuah bangunan yang menjadi pusat permainan judi. Tempat ini milik Crocodile dan juga tempat para anggota Baroque Works berkumpul.
Kota Oasis Yuba: Tempat ini juga sama dengan Erumaru, karena inilah pemberontak yang dulunya bermarkas disini pindah.Disini luffy bertemu dengan ayah dari kozza ,toto.Ia mencari air dengan menggali lobang semalaman dan hasilnya diberikan ke luffy.
Sungai Shandora: Sungai ini adalah sungai yang menopang semua kebutuhan hidup rakyat. Tapi karena hujan yang tidak kunjung turun, air sungai menjadi terkikis oleh air laut, sehingga hewan Kungfu Dugong yang tinggal di laut juga terbawa kesini.
Ibukota Alubarna: Tempat ini adalah pusat pemerintahan, kotanya terletak diatas bukit yang tinggi. Di istana, ada sebuah jalan bawah tanah yang menghubungkan pada lokasi poneglyph.
Kota pelabuhan Tamarisque: Tempat ini adalah kota perpisahan antara Topi Jerami dengan Vivi.Vivi setelah berpidato di hadapan rakyat alabasta,langsung ke pelabuhan Tamarisque dengan menaiki Karue,Untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Bajak laut Topi Jerami. Di kota ini sehari sebelumnya juga menjadi tempat berlabuh angkatan laut.
Spider's Cafe: Tempat ini berada di sebelah barat Erumaru. Tempat ini adalah tempat pertemuan anggota Baroque Works yang bersiap menuju Rainbase.Di sini Miss Double Finger menyamar dengan menjadi pemilik cafe.

7.Pulau Jaya
Tempat ini adalah pulau dimana sebagian dari cerita Skypiea muncul. Pulau ini dulunya adalah pulau dimana kota legendaris Shandra ada. Tetapi, gelombang raksasa bernama Knock Up Stream membawa sebagian dari pulau ini terbang ke langit.Di tempat ini pula luffy dan temanya diceritakan legenda dari Mombran Norland.
Pulau ini berbentuk tengkorak dan Knock Up Stream telah menerbangkan bagian pulau yang bentuknya mirip mata.
Tempat yang ada di pulau ini:
Mock Town: kota di pantai barat jaya, kota ini adalah kota tanpa hukum yang tidak terjamah oleh Angkatan Laut ataupun Pemerintah. Di kota inilah para penjahat berkumpul, bersenang-senang dan saling membunuh. Di kota ini Luffy bertemu dengan Bellamy dan kelompok bajak laut Kurohige juga berkumpul di tempat ini.Dan Luffy bertarung dengan Bellamy ,hingga akhirnya bellamy kalah.
Mouth Bay: teluk yang berbentuk mulut di selatan pulau ini.
South Grave: Hutan di sebelah utara rumah Cricket. Disini hidup burung yang bisa menunjukkan arah bernama Southbird.
Rumah Cricket: rumah markas aliansi manusia monyet yang menjadi teman dan membantu perjalanan topi jerami ke pulau langit

8.Pulau Langit

White Sea
Tempat ini adalah tempat pertama yang Topi Jerami temui setelah masuk ke pulau langit, White Sea sama saja seperti lautan di bumi. Menghubungkan satu pulau langit ke pulau langit lain. Disini juga terdapat beberapa makhluk laut.
White Sea tidak punya dasar, jadi sekali terjatuh akan jatuh ke lautan biru. Di White sea terdapat awan yang empuk, gunanya adalah sebagai dasar White White Sea
Satu-satunya jalan yang baru diketahui untuk pergi ke sini adalah melewati menara gelombang yaitu Knock up Stream. Tetapi Gan Forr berkata kalau mereka bisa naik lewat High West.
Heaven Gate: Adalah sejenis gerbang dan loket untuk masuk ke Skypiea, untuk masuk harus membayarkan sejumlah uang. Gerbang ini dijaga oleh Amazon.

Pulau Langit Skypiea

Tempat ini adalah setting utama cerita pulau langit. Sebenarnya Skypiea hanya terdiri atas Angel Island, tetapi 400 tahun yang lalu setengah dari pulau Jaya terlempar ke atas dan tiba di tempat ini.
Negeri ini dipimpin oleh Dewa. Dewa hanya sebutan untuk kepala negara, tetapi Enel salah mengartikannya menjadi sang Mahakuasa. Dewa tinggal di belahan pulau Jaya yang disebut orang langit Upperyard. Bagi penduduk langit, tanah biasa adalah sebuah benda suci karena di langit tidak terdapat tanah yang dapat menumbuhkan pepohonan, jadi para penduduk langit merebut tanah yang disebut "Vearth" tersebut. Ternyata didalam Upperyard masih ada penduduk asli dan kemudian mereka diusir sehingga kepemilikan Upperyard menjadi milik penduduk langit.
Para penduduk langit punya rambut yang aneh dan juga memiliki sayap. Penduduk langit punya sejenis alat yang disebut Dial, dial sama saja sebuah perkakas dan alat rumahan, bisa untuk memasak, menyala, merekam dll. Dial berbentuk kerang yang berada di dasar White Sea.

Pulau Langit Upperyard

Sebenarnya pulau langit ini adalah satu tempat dengan negeri langit Skypiea. Tetapi dipisah karena ini sebenarnya bagian dari pulau Jaya. Pulau ini terbang ke langit karena Knock Up Stream
Pulau Jaya 400 tahun yang lalu berupa hutan alami yang dihuni oleh suku pedalaman. Mereka melindungi pulau ini karena disini terdapat kota emas sekaligus poneglyph yang dirasa patut mereka lindungi. Pulau Jaya juga terkenal akan lonceng emasnya. Gema dari lonceng ini sangat indah sehingga membuat para penduduk langit tertarik akan pulau ini.
Di pulau ini juga terdapat kota legendaris Shandra (atau Shandora), dimana semuanya diliputi emas. Tetapi sekarang tempat dari kota ini berpencar-pencar dan emasnya sudah dambil oleh Enel untuk merampungkan kapalnya.
Setelah pulau ini terbang ke langit, para penduduk langit merebut pulau ini dan menamakannya Upperyard. Para penduduk asli pulau jaya sampai sekarang terus berperang dan mencoba untuk merebut tanah mereka kembali.
Di sini adalah pusat pemerintahan dewa Skypiea sekarang, tepanya di kuil dewa. Upperyard adalah setting dari cerita Skypiea, dimana topi jerami, penduduk asli Shandra dan pasukan dewa saling berperang.
Cloud’s End: Tempat dimana kapal bisa turun ke lautan biru.
Angel Island: Pulau dimana seluruh penduduk Skypiea tinggal. Sekarang hancur oleh kekuatan Enel.
White White Sea: (harap dibedakan dengan White Sea) adalah laut disekitar Skypiea. Laut ini punya dasar, yaitu White Sea karena pulau ini terletak ratusan meter diatas White Sea. Memang membingungkan, tetapi begitulah teorinya.
Desa penduduk asli: Desa dimana penduduk asli yang disebut pejuang Shandra dan Calgara, pahlawan Shandra 4 tahun yang lalu tinggal. Desa ini memuja ular raksasa yang dianggap Dewa. Penduduk Desa ini juga memuja roh leluhur.Dengan pemimpinya Wiper.
Lonceng Emas: Lonceng ini terdapat pada tengah kota emas Shandra. Setelah terbang ke langit, lonceng ini tersangkut di salah satu awan di atas Upperyard hingga keberadaanya selama 400 tahun tidak diketahui.
Kota Emas Shandra: Kota emas legendaris yang dibanggakan oleh para penduduk asli. Sebenarnya hal yang paling berharga bukanlah emas dan ribuan benda emas disini, tetapi poneglyph yang terdapat di lonceng emas. Kota Shandra terletak di jalan bawah tanah rahasia dalam desa penduduk asli
Giant Jack: Sulur raksasa yang berada di tengah Upperyard dan menopangnya. Awan-awan yang menyangkut di Upperyard juga ditemukan reruntuhan Shandra. Sampai saat ini masih misterius kenapa Giant Jack bisa tumbuh di langit, karena ternyata Giant Jack sudah ada 400 tahun yang lalu sebelum Jaya terbang.
Kuil Dewa: Tempat dimana dewa di pulau ini memerintah. Letaknya di bagian atas Giant Jack.
Milky Way: Jalur awan yang dibuat oleh penduduk agar bisa sebagai medan transportasi. Ada milky way besar yang menghubungkan angel island dengan upperyard
Desa di balik awan: Tempatnya ada di sekitar awan di Giant Jack. Desa ini adalah desa tempat para pendudk asli Shandra dan para pendekar hidup. Kemungkinan desa ini jauh dari jangkauan mantra Enel.
Hutan Kebingungan: Hutan yang dijaga oleh Satori, salah satu pendeta dewa. Di hutan ini banyak jalan milky way yang rumit

Pulau Langit Bilca

Pulau ini tidak pernah digambarkan, tetapi diceritakan bahwa pulau ini sudah dihancurkan oleh Enel.
Enel berasal dari pulau ini, kemungkinan juga semua pasukannya. Walaupun Bilca punya banyak pejuang hebat, semuanya takluk dalam jurus raigoh Enel.

Pulau Langit High West

Tidak pernah digambarkan, Gan Forr menceritakan kalau pulau inilah jalur masuk ke White Sea. Tanpa harus melewati Knock Up Stream.

9. Long Ring Long Land
Disini adalah setting utama cerita Davy Back Fight. Pulau ini adalah pulau dengan fenomena unik. Pulau ini punya 10 dataran tinggi, dan arus pasang yang datang di pulau ini akan menutupi dataran disini dan menjadikan dataran tinggi terlihat seperti pulau kecil.
Orang-orang disini selalu berpindah dari satu pulau ke pulau lain satu tahun sekali. Pulau ini hanya sebuah hamparan padang rumput yang sangat luas.
Di pulau ini juga terdapat banyak spesies aneh, yaitu semua hewan berbentuk memanjang juga tumbuhannya..Di sini pula luffy bertarung dengan admiral Aokiji,namun luffy kalah.Tetapi robin dibekukan oleh Aokiji namun Robin masih selamat.

10. Stasiun Transit Kereta Api Laut
Sebenarnya merupakan bagian dari Water Seven. Stasiun Transit letaknya di arah timur dari Water Seven. Di sini para penumpang kereta api laut Puffing Tom dapat turun untuk menuju ke rute perjalanan mereka Water Seven-San Faldo-Pucci-Enies Lobby.
Stasiun ini dijaga oleh nenek Kokoro. Walaupun letaknya agak jauh dari Water Seven, Stasiun ini tidak luput juga dari gelombang raksasa Aqua Laguna.Di sini luffy bertemu dengan kodok raksasa yang bernama Yokozuna

11. Water Seven
Muncul pada permulaan kisah CP9. Water Seven dijuluki kota air atau Water Metropolis karena jalan utama disini adalah air. Pada mulanya Water Seven terdiri dari dua pulau yaitu pulau utama dan pulau bengkel. Tetapi akibat gelombang raksasa Aqua Laguna, tiap tahun volume air itu naik. Sehingga penduduk mesti membangun rumah lagi di atas rumah mereka yang makin terendam. Jadi kelihatan seperti rumah-rumah yang mengambang. Alat transportasi utama di sini adalah hewan kuda laut bernama Yagara.
Di mata dunia, Water Seven terkenal akan keahliannya dalam pembuatan kapal sejak dulu. Sekarang, ada perusahaan pembuatan kapal yang berdiri di situ dan juga mendominasi pemerintahan bernama Galley-La Company.
Water Seven juga terkenal akan kereta api laut nya. Kereta api laut dibuat di Water Seven dan menjadi sumber penghasilan utama bagi warga.
Di water seven nico robin tiba – tiba menghilang,dan membuat luffy bingung.Ternyata robin ditangkap oleh Cp-9 dan dibawa ke Enies Lobby.Dan kelompok topi jerami pergi menolong robin menaiki kereta api laut.
Disini pula Luffy dibuatkan kapal oleh franky dan iceberg yang diberi nama THOUSAND SUNNY.menggantikan GOING MERRY yang rusak dan tenggelam.

12.Enies Lobby
Setting utama kisah CP9. Enies Lobby disebut juga pulau pengadilan. Karena disinilah semua buronan dan penjahat akan diadili. Di Enies Lobby terdapat ribuan agen pemerintah dan angkatan laut. Enies Lobby adalah tempat terlarang bagi buronan untuk masuk.

CP9 bermarkas disini, masih belum diketahui apa ini hanya sementara. Keadilan dalam Enies Lobby hanyalah sebuah keadilan semu. Pengadilannya bukan disidang, melainkan para tawanan digiring menuju dua pelabuhan yaitu markas besar angkatan laut atau penjara bawah laut Impel Down. Jadi, sekali orang biasa masuk Enies Lobby tidak akan bisa keluar hidup-hidup.
Sebagai tempat terlarang, Enies Lobby selain memiliki perlindungan militer dengan. Enies Lobby juga dijuluki pulau tanpa malam. Karena diatas pulau ini ada sebuah cahaya besar bersimbolkan World Government dari gerbang keadilan.

Di sini luffy dan kawan – kawan dibantu oleh 2 raksasa dari elbaf,kodok yokozuna,franky,anak buah frankybertarung melawan angkatan laut dan Cp-9 untuk menyelamtkan robin.Namun tak sengaja spandam menekan tombol BUSTER CALL,yang berarti Eniess Lobby akan dilenyapkan oleh pemerintah dunia.

Day Station: Stasiun tempat berhentinya kereta api laut Puffing Tom.
Pulau Utama: Daratan terluas di Ennies Lobby yang terletak ditengah air terjun. Dicapai setelah melewai gerban kedua yang dijaga Oimoo dan Kashii. Tempat ini adalah kota yang besar dan tempat tinggal ribuan prajurit angkatan laut dan World Government.
Gerbang Keadilan: Gerbang raksasa yang berada di belakang Enies Lobby dengan lambang World Government, untuk mencapainya harus melewati air terjun raksasa di tengah pulau. Setelah melewati ini, para tawanan digiring ke dua tempat, Impel Down atau Markas Besar Angkatan Laut. Gerbang keadilan selain penjagaannya ketat dan hanya terbuka sedikit jka ada tawanan yang masuk.
Menara Keadilan: Menara yang terpasang dengan jelas kalimat Enies Lobby. Adalah tempat tinggal para agen CP9.
Gedung Pengadilan: Tempat terakhir sebelum menuju menara keadilan. Disini adalah tempat para prajurit utama Enies Lobby, Eleven Jurymen dan Hakim Baskerville berada. Disinilah letak jembatan yang menghubungkan ke menara keadilan berada. Jembatan itu harus diturunkan melalui dua sisi di gedung ini.

13.Thriller Bark
Luffy dan kawan – kawan setelah dari water seven ,melanjutkan perjalanan,namun tak terduga mereka masuk ke kapal besar yang mirip pulau dan sangat menakutkan yang bernama THRILLER BARK.Thriller bark dipimpin oleh Gecko Moria yang merupakan anggota sichibukai.Di thriller bark juga ada Absalom dengan kekuatanya yang tidak terlihat,ada juga DR Hogback dan lady perona.
Di thriller bark banyak zombie – zombie yang berkeliaran karena mereka mendapat bayangan dari Moria .Bahkan Bayangan Luffy,Zoro,dan Sanji juga diambil.Bayangan Luffy dimasukkan ke OZ raksasa yang besar.Oleh karena itu Topi jerami sangat kesulitan ketika mengalahkan Oz.Namun pada akhirnya Luffy berhasil mengalahkan Oz dan juga Gecko Moria.
Setelah pertempuran itu datang lagi satu anggota Sichibukai lainya yaitu si lalim BARTHOLOMEUW KUMA ,Namun Kuma masih berbaik hati karena melepaskan Luffy dan Kawan – kawan.Di tempat ini pula Luffy mendapatkan anggota baru yaitu Brook yang merupakan manusia tengkorak,Brook juga merupakan teman Laboon,yang ditunggu selama 50 tahun.

14.Kepulauan Shabondy
Shabondy berarti sabun karen di pulau ini banyak gelembung yang muncul dari permukaan air dan harum seperti sabun.Di kepulauan Shabondy masing – masing pulau diberi nama dengan Nomor.
Luffy datang kesini untuk mengecat kapal agar bisa melewati dinding Red line,dan akhirnya mereka bertemu dengan Silvers Rayleigh yang merupakan wakil kapten bajak laut Gold D Roger .Di sini juga ada 12 bajak laut yang nilai buronanya diatas 100 Juta termasuk Luffy dan Zoro yang disebut Supernova.
Namun Luffy memukul naga langit,yang akhirnya memicu pemanggilan admiral dan sichibukai,Benar saja tak berapa lama datang Admiral Kizaru, Px-4, Kuma.dan juga Sentoumaru.Kuma lalu menghilangkan Luffy dan kawan – kawan ke berbagai tempat.

15.Amazon Lily
Ini dalah pulau dimana penduduknya semuanya wanita,dan dipimpin oleh ratu Boa Hancock yang juga merupakan anggota sichibukai.Luffy datang kesini setelah diterbangkan oleh Kuma.

16.Impel Down
Ini adalah penjara paling menakutkan dimana terdapat 5 tingkatan yang semakin kebawah berarti tahanannya mempunyia nilai buronan yang besar.Luffy masuk kesini dibantu oleh Hancock untuk membebaskan Ace.
Di Tingkat 1 luffy bertemu Buggy yang sedang mencoba kabur,dan mereka sepakat untuk menolong ace,Di tingkat 2 luffy bertemu dengan MR.3 dan Mr3 bergabung dengan Luffy .Di tingkat 3 luffy bertemu dengan Mr 2 Bon Clay dan Mr 2 juga bergabung dengan Luffy.Di tingkat 4 Luffy bertemu dengan Mr1,namun luffy juga bertemu Magellan yaitu kepala Impel Down,dan luffy terkena racunya .Namun Luffy ditolong oleh hormon penyembuh yang dimiliki oleh Iva.Iva merupakan anak buah dari Gol D Roger.Di tingkat 5 luffy menolong crocodile dan juga Jinbei,namun Ace telah dibawa.
Disini juga datang bajak laut shirohige yang ingin menolong ace dari eksekusi.Akhirnya terjadilah perang antara sichibukai dengan angkatan laut dan juga sichibukai.

17.Pulau Boin
Ini adalah pulau dimana Usopp diterbangkan oleh kuma dan jatuh kesini.Disini usopp bertemu manusia mirip kumbang yang bernama Heracles.

18.Pulau Nakamura
Disebut negeri kemiskinan Harahettania,Brook tiba disini setelah diterbangkan oleh kuma,Oleh penduduk Harahettania brook dianggap sebagai Raja Iblis yang bisa mengambulkan permintaan mereka.

19.Pulau Kuraigana(Kerajaan Shikkearu)
Zoro jatuh ke tempat ini karena diterbangkan oleh kuma, Zoro juga bertemu Perona yang juga diterbangkan ke tempat ini.

20.Mariejoa
Tempat ini adalah tanah suci.Disini biasanya berkumpul Gorousei,Sichibukai,dan para komandan angkatan laut.

21. Pulau Manusia Ikan
Dikatakan kalau anggota bajak laut Arlong berasal dari sini. Populasi disini hanyalah spesies manusia ikan. Pulau manusia ikan dipimpin oleh seorang Sichibukai bernama Jinbei.

22. Raftel
Tidak pernah digambarkan, diceritakan kalau hanya Gol D. Roger yang dapat mencapai pulau ini. Kemungkinan besar harta karun One Piece tersimpan di sini juga sumber sejarah lama, Rio Poneglyph.

23.Elbaf
Pulau ini tidak pernah muncul, tetapi diceritakan oleh dua raksasa Dorey dan Burogy. Diceritakan kalau Elbaf tempat para pahlawan raksasa hebat yang selalu bertarung. Para pahlawan Elbaf harus mati secara terhormat yaitu melalui pertempuran.
Pahlawan Elbaf berpakaian layaknya perompak Viking, senjatanya pun sama.

Post a Comment